Gelar Karya P5 Serta Launching Absensi Digital Siswa

Peresmian/launching absensi digital (id card) siswa.

Banda Aceh Mengawali awal semester genap tahun ajaran 2022-2023, SMA Negeri 11 Banda Aceh melaksanakan Gelar Karya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pacasila (P5), pada Rabu 11 Januari 2023.

Kegiatan tersebut mengusung tema “Bangunlah Jiwa Raganya dan Gaya Hidup Berkelanjutan”.

Setiap kelas memiliki stan pameran untuk menampilkan berbagai hasil karya yang telah dikerjakan selama satu semester penuh, wujud dari implementasi Kurikulum Merdeka.

Kegiatan tersebut turut mengundang dewan juri dari kalangan kepala sekolah, pengawas sekolah, serta guru penggerak di Kota Banda Aceh, yakni Bapak Jhon Abdi, S.Pd., M.Pd. Ibu Dra. Ramlah Z. M.Si. Ibu Syarfati, S.Pd., M.Pd. Ibu Amalia Wati, S.Pd., M.Pd. Ibu Nurjannah, S.Pd., M.Pd.

Ibu Dra. Nuriati, M.Pd selaku Kepala SMA Negeri 11 Banda Aceh menyebut, kegiatan ini dirancang untuk menguatkan upaya pencapaian kompetensi dan karakter siswa sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila.

Selain kegiatan Gelar Karya P5, di hari yang bersamaan SMA berjuluk Trieng Kuneng ini juga melaksanakan kegiatan Donor Darah yang bekerja sama dengan pihak PMI Kota Banda Aceh.

Kegiatan ini turut mengundang perwakilan OSIS SMA/SMK se Kota Banda Aceh, Polsek Lueng Bata, Koramil 14/Baiturrahman Kodim 0101/BS, Pengadilan Militer, orang tua/wali siswa, serta para alumni SMA Negeri 11 Banda Aceh. Dari tamu undangan tersebut berhasil mengumpulkan darah sebanyak 59 kantong.

Mendukung proses pembelajaran di era digital, SMA Negeri 11 Banda Aceh juga melakukan peresmian/launching absensi digital (id card) siswa. Turut diresmikan oleh Bapak Jhon Abdi selaku pengawas SMA Negeri 11 Banda Aceh.

“Mulai tahun 2023 SMA Negeri 11 Banda Aceh mulai melakukan absensi digital untuk seluruh siswa. Absensi ini akan langsung terhubung ke handphone orang tua atau wali siswa melalui aplikasi,” ungkap Bu Nuriati.

Serangkaian kegiatan tersebut dimeriahkan oleh berbagai penampilan minat dan bakat SMA Negeri 11 Banda Aceh, berupa vokal solo, akustik, tarian, rapai geleng, musikalisasi puisi, serta penampilan fenomenal lainnya. (yr)

Tonton keseruan kegiatan melalui channel youtube SMA Negeri 11 Banda Aceh. Klik di sini.

Galeri kegiatan:













Post a Comment

Lebih baru Lebih lama